Bukankah sudah banyak metode belajar yang lebih mutakhir? kita bisa segera dapat sari-sari ilmu dari berbagai pelatihan dan kursus.
Bukankah teknologi begitu mudah diakses sehingga informasi bertebaran di YouTube dan Wikipedia?
Prinsipnya begini…
Pemimpin akan selalu menghadapi tantangan yang berubah, penuh ketidakpastian. Karenanya, Pemimpin tak boleh berhenti belajar dan bertumbuh.
Nah, dalam belajar itu berlaku kaidah, “Sedikit tapi rutin lebih baik daripada banyak sekali tembak.”
Karena belajar itu tidak sama dengan sekedar memasukkan banyak informasi dan ilmu ke pikiran kita, dan berharap bisa segera menguasai semuanya dan membuat perubahan.
Belajar yang baik itu, dikit-dikit dicicil, diselami, dikunyah sembari dinikmati, ditelan dan diproses, menghasilkan energi untuk bisa belajar lebih banyak lagi di momen berikutnya.
KEBERLANJUTAN SECARA KONSISTEN adalah kuncinya.
Berarti, kita perlu proses belajar yang ilmunya bisa diakses kapan pun secara bebas. Buku adalah salah satunya.
Bagaimana dengan Wikipedia dan Youtube?
Itu juga bisa. Namun Buku seringkali menawarkan penjelasan step by step dari hal dasar, membangun pondasi dikit-dikit, lalu melanjutkan informasi berikutnya yang dilandasi informasi sebelumnya.
Bisa dibayangin seperti membangun rumah mulai dari pondasi hingga atap. karenanya pengetahuan dan wawasan itu bakal kokoh.
Jadi, siap untuk selalu dekat dengan Buku?
Ditulis Oleh :
- Surya Kresnanda
- @suryakresnanda
- 0811 2244 111